Maguire pun menganggap persaingan akan lebih barbar, dan MU tak gentar menghadapinya. Musim ini akan lebih kompetitif dari sebelumnya.
DUTAINDONESIA.COM – Bek Manchester United (MU) Harry Maguire memperkirakan persaingan akan lebih sulit musim ini, karena tim-tim rival juga memperkuat diri dengan baik. Manchester City membeli Jack Grealish, dan Chelsea mentransfer Romelu Lukaku. Liverpool juga menambal pertahanan dengan memboyong Ibrahima Konate.
MU sendiri akan membuka Liga Inggris 2021/2022 dengan menjamu Leeds United, di Old Trafford, Sabtu malam besok. MU harus langsung tancap gas demi memperbaiki rekor kandang di musim lalu. Ya, MU dipermalukan Crystal Palace 1-3 pada laga pertama 2020/2021.
Kini Fokus tiap-tiap tim akan sangat menentukan persaingan musim ini. Maguire pun menganggap persaingan akan lebih barbar, dan MU tak gentar menghadapinya. Musim ini akan lebih kompetitif dari sebelumnya.
“Ada banyak tim bagus kali ini. Anda sudah melihat sebelumnya bahwa margin-margin tipis di lapangan itu dapat menciptakan jarak 10 poin dari posisi Anda di musim sebelumnya,” ujar Maguire kepadaSky Sports, yang dikutip detikSport, Jumat (13/8/2021).
Sedangan pelatih Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan dirinya percaya diri dengan skuad yang dimiliki MU musim ini. Solskjaer bahkan mengatakan, saat ini tidak ada yang melebihi dari skuadnya. Rasa percaya diri Solskjaer ini muncul karena dia melihat kemajuan yang ditunjukkan tim pelatih dan pemain sejauh ini.
Saat ini MU dipandang sebagai salah satu kandidat juara Liga Premier Inggris musim ini setelah mendatangkan dua pemain besar yaitu Jadon Sancho dari Borussia Dortmund dan Raphael Varane dari Real Madrid.
MU bertekad tidak tersandung lagi. Apalagi mereka didukung head-to-head meyakinkan usai tidak terkalahkan dalam dua pertemuan, termasuk kala menggulung Leeds 6-2 pada Desember lalu.
“Awal musim selalu sangat penting. Kami jelek banget di kandang sendiri pada awal musim lalu tapi kemudian, di laga tandang, kami tidak terkalahkan. Mudah-mudahan sekarang mendapatkan konsistensi di kandang, seperti saat tandang,”kata Solskjaer.
“Saya pikir semua tim yang menghadapi timnya Marcelo Bielsa tahu bahwa itu pertandingan yang istimewa dan harus melakukan segalanya dengan tepat untuk mendapatkan kemenangan,” kata Solskjaer. (nb)
Perkiraan Pemain:
ManUnited (4-3-3): De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; Pogba, Matic, Bruno Fernandes; James, Martial, Greenwood. Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Rashford (cedera), Telles (cedera), Cavani (meragukan), Varane (meragukan), Henderson (meragukan), Jones (meragukan), Lingard (tanda tanya).
Leeds United (4-5-1): Meslier; Dallas, Cooper, Struijk, Ayling; Harrison, Klich, Koch, Rodrigo, Raphinha; Bamford. Pelatih: Marcelo Bielsa. Info skuad: Diego Llorente (meragukan), Junior Firpo (meragukan), Shackleton (meragukan).
Head-to-Head:
Pertemuan : 26Man United menang : 14Gol ManUnited : 41Imbang : 8Leeds menang : 4Gol Leeds : 19
Lima Duel Terakhir:
25-04-2021 Leeds 0-0 ManUnited (EPL)20-12-2020 ManUnited 6-2 Leeds (EPL)21-09-2011 Leeds 0-3 ManUnited (EFL Cup)03-01-2010 ManUnited 0-1 Leeds (FA Cup)21-02-2004 ManUnited 1-1 Leeds (EPL)