SURABAYA | DutaIndonesia.com – Lonjakan covid-19 di Bangkalan, Madura, cukup mengkhawatirkan dengan serangan varian barunya. Tidak hanya masyarakat umum, tenaga kesehatan tak sedikit yang terpapar.
Bertolak pada kenyataan ini, Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Jatim bersama Yayasan Haji Muhammad Cheng Hoo Indonesia (YHMCHI) menyerahkan bantuan logistik kesehatan melalui Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim.
Bantuan logistik kesehatan tersebut secara simbolik diserahkan langsung oleh Ketua Umum YHMCHI, H.A. Nurawi kepada Ketua PWNU Jatim, KH Marzuki Mustamar di kantor PWNU Jatim, Jumat (11/6/2021) siang.
Turut hadir dalam acara tersebut H. Ma’mun Hasan, Bapak Charles, Ustad Hasan Basri Fuk dan H. Trisno Admodjo. Dari pihak sponsor hadir Bapak Ongkodigdojo yang diwakili oleh Bapak Hutomo Wangsa, Bapak Afung/Herry Herjanto dan Bapak Budianto Budi.