JAKARTA|DutaIndonesia.com – Kasus kaburnya selebgram Rachel Vennya dari lokasi karantina di RSDC Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Pusat, mengungkap fakta baru. Rachel Vennya bisa kabur dari tempat isolasi setelah dibantu oleh dua orang oknum TNI. Hal itu dibenarkan oleh Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin BS di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (21/10/2021).
Dalam kesempatan itu TNI juga menyatakan Rachel Vennya sempat datang ke Wisma Atlet, tapi kemudian keluar lagi. Pernyataan ini berbeda dengan pengakuan Rachel Vennya yang menyebut dirinya sama sekali tidak melakukan karantina di Wisma Atlet.
“Hasil penyelidikan kemarin memang ada dua oknum yang bekerja sama,” kata Kapendam. Dua oknum TNI itu sudah diperiksa Polisi Militer.
Herwin mengatakan dua oknum itu berinisial IG dan FS. IG sendiri diketahui membantu proses kaburnya Rachel Vennya di RSDC Pademangan. “Yang Satgas Bandara itu berasal dari Korps AU dan satu kemudian yang di Pademangan itu berasal dari Wing Satu Paskhas,” katanya.
Herwin menjelaskan kedua oknum itu telah dinonaktifkan dari satuan Kogasgapad. Keduanya tengah mengikuti proses pemeriksaan di Polisi Militer.
“Sesuai perintah Panglima (Pangdam Jaya) selaku Pangkogasgapad, yang bersangkutan dikembalikan ke satuan asal. Nanti akan diperiksa oleh Polisi Militer di satuan asalnya,” kata Kapendam.