Peringatan HUT ke-76 RI di Frankfurt Meriah

oleh

FRANKFURT | DutaIndonesia.com – Peringatan HUT ke-76 RI di Jerman berlangsung meriah. Salah satunya rangkaian acara yang digelar Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Frankfurt bekerja sama dengan berbagai organisasi kemasyarakatan yaitu PERMIF e.V., SELINDO e.V., MERPATI e.V., Glejita Yoga, serta Pesona Indonesia and Friends.

Selama bulan Juli hingga Agustus 2021, KJRI Frankfurt menggelar kegiatan dalam rangka menyemarakkan bulan kemerdekaan. Meskipun pandemi sudah berlangsung selama lebih dari satu setengah tahun dan belum ada kepastian kapan akan berakhir, hal ini tidak menyurutkan semangat para Diaspora Indonesia di luar negeri khususnya di Frankfurt dan sekitarnya untuk memeriahkan HUT ke-76 Republik Indonesia. Hal itu karena penyebaran Covid-19 di Jerman saat ini cukup rendah, maka dapat dilakukan upacara bersama masyarakat dalam jumlah terbatas.

Pada Selasa tanggal 17 Agustus 2021, KJRI Frankfurt telah menyelenggarakan upacara bendera secaring luring dan daring. Upacara secara luring dihadiri oleh 250 orang peserta yang berasal dari perwakilan organisasi masyarakat di wilayah kerja KJRI Frankfurt serta masyarakat Indonesia yang tinggal di Frankfurt dan sekitarnya.

Sementara secara daring, upacara telah disiarkan melalui live streaming di kanal Youtube KJRI Frankfurt (@indonesianinfrankfurt) dan mendapatkan 307 views. Petugas upacara diseleksi dari pelajar Indonesia yang sedang menempuh studi di Frankfurt dan sekitarnya serta dilatih secara intensif selama 1 bulan.

No More Posts Available.

No more pages to load.