JEMBER|DutaIndonesia.com – Sebanyak 28 orang yang menggelar ritual bernuansa klenik di pantai selatan Kabupaten Jember berujung maut. Mereka ditelan ombak yang mengganas di pantai selatan. Dua orang di antaranya ditemukan sudah menjadi jenazah pada Minggu, 13 Februari 2022.
Sebanyak 9 orang lainnya diperkirakan tenggelam di lautan yang menyambung ke Samudera Hindia itu.
Sedangkan, 12 orang berhasil selamat meski sempat turut berendam di pantai. Sisanya, 5 orang peserta, dan 2 orang pengemudi kendaraan rombongan juga selamat lantaran tak turut terjun ke laut.
Tim SAR dibantu warga kampung nelayan Payangan baru saja selesai mengevakuasi jasad 2 korban yang meninggal dunia. Petugas kesehatan memberi perawatan medis bagi korban selamat. Adapun polisi memeriksa pemimpin rombongan ritual untuk dimintai keterangan.
Kasat Polairud Jember AKP Muhamad Na’i mengatakan, keterangan yang diperoleh sementara ini bahwa rombongan itu memang sengaja berniat menggelar ritual pada Minggu dini hari tadi.
“Dari pimpinan rombongan, mereka mengaku ingin menenangkan diri. Mereka memang tidak sering mengadakan ritual itu, hanya saja yang kali ini dilakukan secara massal,” ungkapnya, seperti dikutip nusadaily.com.
Pimpinan ritual disebut atas nama Nurhasan, lelaki 35 tahun asal Dusun Botosari, Desa Dukuhmencek, Kecamatan Sulorambi, Kabupaten Jember.
Peserta ritual berasal dari daerah yang berbeda-beda. Sehingga, mereka mengendarai kendaraan untuk sampai ke kawasan Pantai Selatan yang berada di Dusun Watu Ulo, Desa Sumberejo, Kecamatan Ambulu dengan jarak sekitar 30 kilometer dari pusat Kota Jember.
“Mereka menumpang kendaraan roda empat jenis Elf, Datsun, dan Avanza berangkat dari kota (Jember),” jelas Na’i.
Polisi belum dapat memberikan keterangan lebih sementara ini. Sebab, kasus kematian dua orang itu masih dalam proses penyelidikan.
Na’i mengaku mendapat tugas utama dalam beberapa hari ini untuk fokus melakukan pencarian terhadap korban yang hilang.
“Kemungkinan yang hilang masih di dasar laut. Kami yang mencari dari Polairud, Polsek Ambulu, dan Tim SAR Rimba Laut,” tukasnya. (sut/ndc)
Berikut identitas para korban:
a. Korban selamat
1) Nama : Dimas, 17 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
2) Nama : Bayu, 21 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
3) Nama : Bu Hasan, 55 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
4) Nama : Bu Dewi, 48 TahunAlamat : Pasar Bungur Gebang Kec. Patrang Kab. Jember.
5) Nama : Nuriya Fifa Kirana, 2 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
6) Nama : Nurhasan, 35 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
7) Nama : Feri, 20 TahunAlamat : Gladak Kembar Kec. Sumbersari Kab. Jember.
8) Nama : Bintang, 19 TahunAlamat : Jl. Kacapiring Gebang Kec. Patrang Kab. Jember.
9) Nama : Eko, 35 TahunAlamat : Desa Gugut Kec. Rambipuji Kab. Jember.
10) Nama : Dani, 21 TahunAlamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
11) Nama : Jumadi, 35 TahunAlamat : Desa Kemuningsari Lor Kec. Panti Kab. Jember.
12) Nama : Suari, 50 TahunAlamat : Karangwaru Kec. Sukorambi Kab. Jember.
b. Korban hilang/belum ditemukan:
1) Nama : Ida (umur tdk tahu)Alamat : Tawangalun Kec. Rambipuji Kab. Jember.
2) Nama : Pinkan, 13Alamat : Tawangalun Kec. Rambipuji Kab. Jember.
3) Nama : Bu Bintang (umur tdk tahu)Alamat : Jl. Kacapiring Gebang Kec. Patrang Kab. Jember.
4) Nama : Sofi, 22Alamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
5) Nama : Arisko, 21Alamat : Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
6) Nama : Febri, 28Alamat : Bondowoso.
7) Nama : Musni, 55Alamat : Sempusari Wetan Kab. Jember.
8) Nama : Syaiful, 40Alamat : Desa Krasak Kec. Ajung Kab. Jember.
9) Nama : Yuli, 30Alamat : Panti Kab. Jember.
c. Korban Meninggal Dunia, sbb ;
1) Nama : Kholifah (umur tdk tahu)Alamat : Desa Gugut Kec. Rambipuji Kab. Jember.
2) Bu Syaiful (umur tdk tahu)Alamat : Desa Krasak Kec. Ajung Kab. Jember.
d. Identitas Sopir ;
• Nama : MUHAMMAD AFIF• TTL : Temanggung, 15 Februari 1981• Alamat : Dsn Kemuning Lor RT06 RW04 Desa Kemuningsari Lor Kec. Panti Kab. Jember• Pekerjaan : Wiraswasta
Anggota rombongan yang tidak ikut terseret ombak:
1). EKO, 35 Tahun, Swasta Alamat Desa Gugut Kec. Rambipuji Kab. Jember.
2). DIMAS, 17 Tahun, Pelajar, Alamat Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
3). BAYU, 21 Tahun, Pelajar, Alamat Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
4). BU HASAN, 55 Tahun, IRT, Alamat Dsn. Botosari Desa Dukuhmencek Kec. Sukorambi Kab. Jember.
5). BU DEWI, 48 Tahun, IRT, Alamat Pasar Bungur Gebang Kec. Patrang Kab. Jember.