PAMEKASAN| DutaIndonesia.com –Ada yang menarik pada rangkaian acara Wisuda Sarjana Universitas Madura (Unira) Pamekasan, Sabtu (26/10/24) yang digelar di Azana Style Hotel Front One Jalan Jokotole Pamekasan. Apa itu? Yakni kehadiran Sultan Madura Owner PT Bawang Mas Group H Khairul Umam.
Pengusaha tembakau yang lebih akrab disapa dengan sebutan H Her itu datang ke wisuda Unira untuk menyerahkan dua penghargaan. Pertama penghargaan kepada wisudawan terbaik. Wisuda Unira ke 35 tersebut. Wisudawan yang dipilih adalah wisudawan terbaik pertama yang diraih oleh Indah Febriyanti Faizal, Prodi Administrasi Publik, dengan IPK 3,99.
Penghargaan yang kedua diberikan kepada Ibu Sutarmi istri almarhum Dr Faisal Istu Yuliyanto ST MT, mantan Rektor Unira yang meninggal dunia pada bulan Februari lalu. Apa penghargaan yang diberikan oleh H Her? Tidak tanggung tanggung penghargaan yang diberikan kepada keduanya berupa ibadah Umroh ke Tanah Suci Makkah.
Rektor Unira Dr Ec HM Gazali MM mengatakan H Her memang selama tiga tahun ini rutin memberikan bantuan beasiswa bagi mahasiswa Unira. Terhitung hingga kini telah 17 orang mahasiswa Unira yang mendapatkan beasiswa dari H Her.
“Beliau juga memberi bantuan beasiswa bagi mahasiwa Unira. Kalau tidak keliru sudah ada 17 mahasiswa yang mendapatkan beasiswa dari beliau. Nah khusus wisuda kali ini hadir memberikan penghargaan kepada wisudawan terbaik dan kepada istri almarhum Dr Faisal Istu Yuliyanto mantan rektor Unira,” kata Gazali.
Pada acara wisuda tersebut panitia memberikan kesempatan kepada H Her untuk memberikan sambutan memotivasi para wisudawan. Dia mengatakan bahwa kunci sukses bagi seorang mahasiswa tidak muluk muluk, namun berupa taat dan berbakti kepada orang tua dan berbuat baik kepada guru.
H Her sendiri mengaku dirinya pernah kuliah di Universitas Muhammadiyah Malang, namun tidak dituntaskan dan keburu menekuni dunia bisnis yang mengantarkan kesuksesannya hingga sekarang.
“Menurut saya teori sukses itu tidak ada, yang ada kunci sukses. Nah untuk mendapatkan kesuksesan itu kuncinya adalah berbuat baik kepada orang tua dan berbuat baik juga kepada para guru yang telah mengajar kita,” ungkapnya. (mas)
.